
MANADO – Gubernur Sulut Yulius Selvanus resmi mengumumkan di depan Sulut menjadi tuan rumah perayaan Paskah Nasional 2026 setelah melakukan lobi ke PGI pusat.
Ini disampaikan Gubernur dalam pertemuan bersama Ketua Badan Pekerja Majelis Sinode (BPMS) GMIM, Pendeta Dr. Adolf Katuuk Wenas, M.Th, yang berlangsung di Wisma Negara Bumi Beringin, Selasa (20/01/2026).
“Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) menyatakan komitmen penuh dalam menyukseskan Perayaan Paskah Nasional 2026 yang dijadwalkan berlangsung di Kota Manado pada 8 April 2026 mendatang,” katanya.
Dalam pertemuan tersebut, Gubernur Yulius meminta seluruh pihak terkait agar mempersiapkan penyelenggaraan Paskah Nasional secara maksimal. Gubernur Yulius juga menekankan pentingnya keterlibatan seluruh denominasi gereja di Sulawesi Utara agar perayaan ini benar-benar menjadi milik bersama umat Kristen di daerah tersebut.
Menurutnya, kepercayaan yang diberikan pemerintah pusat kepada Sulawesi Utara sebagai tuan rumah merupakan kehormatan sekaligus tanggung jawab besar. Momentum Paskah Nasional dinilai strategis untuk menampilkan nilai-nilai spiritual, persatuan, serta kebersamaan umat Kristen di Bumi Nyiur Melambai.
“Menjadi tuan rumah Paskah Nasional 2026 adalah kebanggaan bagi Sulawesi Utara. Ini harus kita sambut dan sukseskan secara bersama-sama,” ungkap Gubernur Yulius.
Sementara itu, Ketua BPMS GMIM Pendeta Wenas menyampaikan apresiasi atas dukungan Pemerintah Provinsi Sulut. Ia pun memastikan GMIM terus mematangkan kesiapan internal melalui berbagai rapat dan koordinasi lintas unsur gereja, guna mendukung kelancaran pelaksanaan Paskah Nasional sebagai perayaan iman dan kebersamaan nasional.
Di sisi lain, Ketua Panitia Paskah Nasional 2026, Recky Langi, menyampaikan bahwa pihaknya akan intens melakukan koordinasi dengan berbagai denominasi gereja serta panitia daerah.
Persiapan akan difokuskan pada penyusunan rangkaian ibadah, pengaturan tamu undangan, keterlibatan masyarakat, hingga kehadiran tokoh lintas agama.
Dengan kolaborasi lintas gereja dan dukungan pemerintah daerah, Perayaan Paskah Nasional 2026 di Manado diharapkan dapat berlangsung khidmat, inklusif, dan memberi kesan positif secara nasional. [*/anr]


