Pria Usia 35 Tahun Sudah Menjabat Kadis, Ini Rahasianya!

Roi Sumangku bersama Bupati Minsel Christiany Eugenia Paruntu. (foto:ist)
Roi Sumangku bersama Bupati Minsel Christiany Eugenia Paruntu. (foto:ist)

Minsel – Prestasi dari Roi Sumangkut,ST.,MT memang luar biasa, pasalnya pria yang baru berusia 35 tahun ini sudah dipercaya menjabat pelaksana tugas Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Minahasa Selatan Sulawesi Utara.

Pria asal Desa Powalutan Kecamatan Ranoyapo ini mengatakan bahwa merupakan suatu kebanggaan dengan usianya yang tergolong muda sudah menjabat Plt. Kadis.

“Pertama trima kasih kepada Tuhan Yesus, semua ini karena anugerahNya bagi saya melalui Ibu Bupati Christiany Eugenia Paruntu,SE. Rahasianya hanya satu yaitu dekat dengan Tuhan Yesus, yang terindah pasti diberikanNya. Terima kasih juga buat Ibu Bupati atas kepercayaan ini,” ujar bapak dua anak ini kepada wartawan, Selasa (3/1/17).

Roi Sumangkut bersama istri dan anak-anak foto bersama Bupati Christiany Eugenia Paruntu usai ibadah di jemaat GMIM Talitakum Amurang Timur. (foto:ist)
Roi Sumangkut bersama istri dan anak-anak foto bersama Bupati Christiany Eugenia Paruntu usai ibadah di jemaat GMIM Talitakum Amurang Timur. (foto:ist)

Lebih lanjut dirinya menegaskan bahwa sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) sudah harus menjadi tanggung jawab ketika dipercaya untuk melaksanakan tugas kepemerintahan.

“Saya sendiri tak menyangka bisa dipercayakan oleh Ibu Bupati untuk menjalankan tugas ini. Tapi itulah, kapanpun dan dimanapun sebagai ASN selalu siap ditugaskan, apalagi dengan jabatan sebagai Plt. Kadis saya akan mempertanggungjawabkan tugas yang diberikan ini dengan profesional dan loyalitas yang tinggi,” terangnya.

Menjabat diusia yang muda, Roi yang juga Pelayan Khusus di jemaat GMIM Talitakum Amurang Timur mengatakan akan memimpin jajarannya yang tentunya ada yang lebih tua dari dirinya, dirinya mengaku tidak canggung dan akan tetap melaksanakan tugas dengan baik.

“Harus tetap hormat dan sopan, karena mereka juga rekan kerja saya apalagi kepada yang lebih tua dan kami akan bekerja bersama-sama melayani masyarakat sebaik mungkin,” Pungkasnya. (red)