Ini Tujuan Dispora Manado Mengidentifikasi Minat & Bakat Olahraga Pelajar SMP se Manado

Pontowuisang Kakahue
Pontowuisang Kakahue

MANADO – Kegiatan pencarian minat dan bakat olahraga khusus pelajar SMP se Kota Manado yang dilaksanakan Pemkot Manado yang saat ini sedang dilakukan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora), ditegaskan Kabid Pembudayaan Olahraga Dispora Manado, Pontowuisang Kakahue,

mengacu pada SK Kadispora Manado nomor; 88/D.15/PORA/SK/VIII/2017 tertanggal 1 Juli 2017.

Maksud dan SK tersebut menurut Ponto, untuk meningkatkankualitas SDM melalui pencarian bibit dan daya saing yang sehat dalam berolahraga.

“Tujuannya, sebagai ajang pencarian bibit olahraga yang diproyeksikan mampu menjadi bibit unggulan dalam berolahraga, khususnya di Kota Manado,” jelas Ponto.

Ini dalam rangka mencari potensi-potensi atlet baru untuk dibina di tahun 2018 ini. “Jadi mereka nantinya akan didiagnosa kemampuan mereka sebelum mendapat perlakuan istimewa dari pemerintah,” jelas Ponto.

Saat ini, sudah ada beberapa pelajar dari sejumlah SMP di Kota Manado yang akan dites potensi mereka di berbagai cabang olahraga.

“Potensi-potensi atau bakat mereka nantinya akan terlihat disini cabang olahraga mana yang melekat dari diri mereka. Ini kemudian akan kita bina,” ungkap Ponto. ***

 Penulis: antoreppy