Antisipasi Pengunjuk Rasa, Kapolres Minsel Siagakan Pasukan di Tiga Tempat

Kapolres Minsel AKBP F X Winardi Prabowo SIK, saat memimpin apel di halaman Kantor Bupati Mitra.
Kapolres Minsel AKBP F X Winardi Prabowo SIK, saat memimpin apel di halaman Kantor Bupati Mitra.

RATAHAN — Mengantisipasi unjuk rasa yang akan dilakukan masyarakat di tiga tempat di Minahasa Tenggara (Mitra) yakni, Kantor DPRD, Kantor Panwas dan Kantor Bupati. Kapolres Minsel AKBP F X Winardi Prabowo SIK, pimpin apel di halaman Kantor Bupati Mitra, Rabu (21/2/2018).

Prabowo mengatakan di depan seluruh anggota pengamanan unjuk rasa, harus kedepankan preventif dan humanis dalam melaksanakan pengamanan.

“Ini adalah suatu kegiatan yang dilakukan masyarakat Minahasa Tenggara dalam menyalurkan aspirasi. Jadi dalam menjalankan pengamanan harus kita kedepankan preventif dan humanis,” kata Kapolres.

Pasukan pengaman unjuk rasa saat mempersiapkan diri di halaman Kantor Bupati Mitra.

Ia pun mengatakan saat, ada sekira 400 personil yang di turunkan untuk mengantisipasi aksi massa yang melakukan demo.

“Ada 170 personil dari Polres Minahasa Selatan, 90 personil Brimob Polda Sulut, 30 personil dari TNI yang membackup, kemudian ada juga Sabara dan Polairut. Sisanya dari Satpol-PP,” jelas Prabowo saat diwawancara.

Lanjut, Kapolres mengimbau masyarakat untuk tidak melakukan aksi yang berlebihan dan tidak mengkonsumsi miras serta tidak boleh membawa senjata tajam.

“Saya harap suasana bisa dapat kondusif, agar dalam menyalurkan aspirasi bisa berjalan lancar. Tadi malam kami telah mengimbau di tiap desa dalam kegiatan cipta kondisi supaya masyarakat dapat mematuhinya,” jelas Prabowo. (fensen)